SOAL PENGGOLONGAN BIAYA


TUGAS  1 KELAS XII AK 1
1.       Buatlah bagan penggolongan biaya dalam  perusahaan manufaktur !
2.       Pengeluaran yang terjadi pada suatu perusahaan dalam Bulan Mei 2013, antara lain adalah :
Pengeluaran gaji karyawan bagian penjualan
Rp.   28.000.000,00
Pembayaran gaji karyawan bagian administrasi dan umum
Rp.   28.000.000,00
Pembelian mesin produksi
Rp.   80.000.000,00
Pembelian kendaraan bagian penjualan
Rp. 120.000.000,00
Pembayaran rekening listrik dan telepon
Rp.         600.000,00
Dari data di atas, hitung :

a.       Besarnya pengeluaran yang termasuk pengeluaran modal.

b.      Besarnya pengeluaran yang termasuk pengeluaran pendapatan.

3.       Transaksi yang terjadi pada suatu perusahaan dalam Bulan Juni 2013, antara lain sebagai berikut
Pembayaran upah karyawan bagian produksi
Rp.   78.000.000,00
Pembayaran gaji karyawan bagian penjualan
Rp.   12.600.000,00
Pembayaran gaji karyawan bagian administrasi dan umum
Rp.     8.800.000,00
Pembelian bahan baku dan bahan penolong
Rp.   84.000.000,00
Pemakaian bahan baku
Rp.120.000.000,00
Pemakaian bahan penolong
Rp.   18.200.000,00
Pembayaran gaji pengawas produksi
Rp.     3.000.000,00
Pemakaian biaya produksi tidak langsung lain – lain
Rp.     7.600.000,00
Dari data diatas, hitung jumlah :

a.       Biaya produksi dalam Bulan Juni 2013

b.      Biaya non produksi dalam Bulan Juni 2013

c.       Biaya produksi langsung

d.      Biya produksi tidak langsung

4.       Suatu perusahaan memproduksi  5.000 unit produk. Biaya untuk penyelesaian nya terdiri atas :
Harga pokok bahan baku yang dipakai dalam proses produksi
Rp. 24.000.000,00
Upah karyawan bagian produksi
Rp. 16.000.000,00
Gaji mandor pabrik dan operator mesin produksi
Rp.   4.800.000,00
Biaya produksi tidak langsung lain – lain, berjumlah
Rp.   5.200.000,00
Dari produk yang dihasilkan, sebanyak 3.500 unit dijual dengan harga Rp. 18.000 tiap unit
Dari data diatas, hitung besarnya :

a.       Biaya produksi langsung

b.      Harga pokok tiap unit produk yang dihasilkan

c.       Harga pokok penjualan

d.      Laba kotor yang diperoleh dari penjualan produk yang dihasilkan

5.       Data yang diambil dari suatu perusahaan manufaktur untuk tahun 2012, sebagai berikut :
Sediaan bahan baku awal periode
Rp.   86.000.000,00
Pembelian bahan baku
Rp. 145.000.000,00
Pembelian perlengkapan pabrik
Rp.     5.400.000,00
Pembayaran gaji bagian administrasi bagian administrasi kantor
Rp.   48.000.000,00
Pembayaran gaji  dan upah bagian produksi
Rp. 256.000.000,00
Pembayaran gaji pengawas produksi dan penjaga pabrik
Rp.   15.000.000,00
Pemakaian bahan baku
Rp. 165.000.000,00
Pemakaian perlengkapan pabrik
Rp.     4.000.000,00
Penyusutan gedung pabrik dan mesin – mesin pabrik
Rp.   40.000.000,00
Penyusutan peralatan kantor
Rp.     6.000.000,00
Biaya produksi lain – lain berjumlah
Rp.   32.500.000,00
Dari data diatas, hitung :

a.       Biaya tenaga kerja yang digunakan dalam proses produksi

b.      Total biaya produksi tahun 2012

c.        Harga pokok sediaan bahan baku pada akhir tahun 2012

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

MENERAPKAN SIKAP DAN PERILAKU KERJA PRESTATIF

MERUMUSKAN SOLUSI MASALAH

MENGANALISIS PELUANG USAHA